BELAJAR FOREX (Part-2)



MENGENAL FOREX


1.1       Sekilas Mengenai Forex

FOREX adalah istilah modern untuk menyebut tentang Perdagangan Valuta Asing saat ini. Kepanjangan dari FOREX adalah FOreign EXchange yaitu suatu perdagangan valuta asing global yang dilakukan terhadap beberapa  mata uang top dunia. FOREX saat ini merupakan pasar keuangan yang terbesar didunia. Perputaran uang setiap harinya mencapai lebih dari 1,5 triliun dollar sehingga sangat Likuid untuk diperdagangkan.

1.2       Forex Sebagai Pasar Keuangan Terbesar Dunia

Sebagai pasar keuangan terbesar didunia, tentunya FOREX memberikan alternatif dan prospek bisnis yang menggiurkan bagi yang mengetahuinya. Dengan melakukan perdagangan FOREX maka anda bisa membuat income dan mendapatkan penghasilan sendiri tanpa keluar rumah.  Anda tinggal duduk manis didepan komputer yang terhubung jaringan internet dan anda sudah bisa melakukan bisnis ini. Anda bisa ‘menggandakan’ uang anda dalam hitungan menit. Anda juga bisa mendapatkan banyak profit atau keuntungan dari bisnis berkelas dunia ini. Sebagai usaha sampingan, bisnis ini juga bagus karena sambil bekerja atau mengerjakan pekerjaan yang lain anda masih tetap bisa melakukannya, bahkan kalau anda sedang berlibur sekalipun anda tetap bisa menjalankan bisnis ini. Syarat pokok hanyalah anda perlu komputer/laptop dan bisa terhubung ke jaringan internet sebagai ‘jendela’ utama melakukan bisnis global ini.


1.3       Faktor Penyebab Peningkatan Volume Perdagangan Forex

FOREX telah mengalami pertumbuhan yang spektakuler semenjak diijinkannya perdagangan atau pertukaran mata uang secara lansung dan bebas dimana suatu mata uang bisa ‘dilawankan’ dengan mata uang lainnya. Sejak saat itu terjadi peningkatan perdangan yang cukup siknifikan. Perputaran uang setiap harinya terus bertambah. Dimulai pada tahun 1977 yang hanya sebesar U.S. $5 milliar meningkat tajam menjadi U.S. $600 milliar pada tahun 1987, dan mencapai U.S. $1 triliun pada bulan September 1992 dan kemudian

mencapai U.S. $1,5 triliun di tahun 2000. Faktor-faktor penyebab pertumbuhan yang spektakuler ini bisa dijelaskan dibawah ini:


·         Perbedaan Tingkat Suku Bunga.

Internasionalisasi atau globalisasi ekonomi memberikan pengaruh yang cukup signifikan untuk berinvestasi di bidang ini.  Faktor ekonomi adalah faktor utama yang menyebabkan pertukaran mata uang asing menjadi sangat diperlukan sehingga menyebabkan bisnis ini tumbuh dengan sangat cepat. Perbedaan tingkat suku bunga yang berbeda antara negara satu dengan negara lainnya juga ikut menentukan dan memberikan konstribusi terhadap tingkat pertumbuhan ekonomi suatu negara dan ini menjadi salah satu faktor utama perdagangan mata uang asing bisa tumbuh dengan baik

·         Bisnis Internasional


Dalam sepuluh tahun terakhir ini, perusahaan-perusahaan besar  dunia saling berkompetisi untuk memperkuat bisnisnya masing-masing. Perusahaan-perusahaan tersebut bergerak dengan cepat ke seluruh dunia untuk mencari lahan baru, bahan baku dan tenaga kerja yang murah.  Pada tahun 1990, dimulai dengan kejatuhan komunis di eropa dan naik turunnya pembangunan ekonomi dan keuangan di Asia Tenggara dan Amerika Selatan, perusahaan-perusahaan besar dunia mulai melirik Asia Tenggara dan Amerika Selatan untuk dijadikan basis baru bagi perusahaan mereka. Hal ini memberikan dampak dan pengaruh positip terhadap pertukaran atau perdagangan mata uang asing di daerah tersebut.


·         Ketertarikan Perusahaan

Perusahaan-perusahaan di dunia menggunakan alat pertukaran mata uang tidak hanya sebagai perlindungan dalam hal keuangan, tapi juga sebagai alat untuk mengembangkan modal perusahaan. Berinvestasi di FOREX market secara umum telah memberikan harapan keuntungan yang lebih baik. Ketertarikan ini terus bertambah dalam beberapa tahun terakhir.  Penanganan yang sangat baik akan hal ini  telah meningkatkan kepercayaan dunia internasional terhadap bisnis FOREX.




·         Ketertarikan Para Trader

Kemajuan teknologi, terutama dibidang komputer dan telekomunikasi telah melahirkan trader-trader baru yang ingin berbisnis dibidang ini. Hal ini ditambah dengan keinginan dari trader-trader untuk mengerahkan kemampuan mereka dalam mendapatkan profit di FOREX market dan strategi dalam menangani  resiko yang mungkin timbul dari perdagangan mata uang tersebut. Oleh karena itu, trader-trader ini juga ikut memberikan andil dalam meningkatkan volume perdagangan FOREX saat ini.

·         Kemajuan Teknologi Informasi & Telekomunikasi

Hal ini ditandai dengan dikenalkannya pemakaian sistem secara otomatis pada tahun 1980an, akan tetapi baru bisa berjalan dengan baik pada tahun 1990an, dimana perdagangan (trading) mata uang asing atau FOREX bisa dilakukan lewat internet . Sistem ini menghubungkan komputer dengan bank-bank secara online satu demi satu. Perkembangan selanjutnya, sistem  ini bisa berhubungan dengan sistem elektroniknya para Broker. Sistem ini ternyata berjalan dengan sangat baik dan lebih cepat, juga memberikan keleluasaan kepada trader-trader untuk melakukan trading secara bersamaan. Sistem ini juga bisa memperlihatkan kepada para trader mengenai posisi-posisi yang telah mereka ambil. Sistem baru ini telah menjadi ‘pionir’  terhadap perkembangan bisnis FOREX yang lebih handal, cepat, dan aman.

·         Pengembangan Program Komputer

Komputer memainkan peranan yang sangat penting sekali dalam pencapaian tahapan FOREX secara online. Dari mulai pembuatan sistem transaksi, menghubungkan sistem agar bisa dipakai secara bersamaan oleh semua trader diseluruh dunia, dan membuat duplikasi sistem secara elektronik agar bisa dipakai oleh para Broker. Sistem terbaru ini menyediaan pembukuan perusahaan secara menyeluruh, termasuk penulisan tiket, memproses pekerjaan-pekerjaan kantor, dan memberikan gambaran mengenai manajemen resiko perusahaan dengan biaya yang relatip rendah. Program-program komputer saat ini sudah sangat canggih sehingga menyebabkan semua hal tersebut  bisa dilakukan dengan sangat baik, misalnya menggabungkan semua tipe grafik, menambah atau memperbanyak program dengan penerapan program teknis mutakhir, sehingga dengan hanya meletakkan ujung jari di atas keyboard, maka trader-trader dari seluruh dunia bisa melakukan trading yang mana biaya untuk kesemuanya itu sangat rendah.
         
       
1.1       Pelaku Utama Perdagangan Forex

Didalam FOREX trading ada pihak-pihak yang berperan sangat besar dalam menentukan arah pergerakan pasangan mata uang asing. Untuk lebih jelasnya bisa penulis uraikan sebagai berikut:

·         Bank Sentral dan Pemerintah

Kebijaksanaan yang dibuat oleh pemerintah dan bank sentral mempunyai peran yang sangat penting dalam menentukan arah pergerakan nilai tukar mata uang suatu negara. Bank Sentral berperan dalam mengatur, mengawasi uang yang beredar, dan menstabilkan keuangangan suatu negara.

·         Bank

Bagian terbesar yang menentukan pergerakan FOREX market adalah bank-bank. Bank-bank yang bermodal sangat besar bisa melakukan perdagangan bermilyar-milyar dollar setiap harinya. Hal ini bisa terjadi karena memang mereka membutuhkan dana atau memutar dana untuk melayani kebutuhan keuangan nasabahnya atau juga mereka melakukan spekulasi di FOREX market.

·         Manajer Investasi

Kita tahu bahwa FOREX market bisa sangat liquid karena ada sesuatu yang diharapkan dari usaha melakukan perdagangan FOREX yaitu profit. Oleh karena itu Manajer Investasi juga mengalokasikan atau menginvestasikan sebagian dana nasabahnya untuk dinvestasikan didalam porto folio investasi di FOREX market untuk mendapatkan profit yang lebih besar.

·         Perusahaan

FOREX market juga didukung dengan perdagangan internasional. Banyak perusahaan melakukan kegiatan impor dan ekspor barang-barang dan jasa antara negara satu dengan negara lainnya diseluruh dunia. Pembayaran untuk pedagangan barang-barang dan jasa ini dibuat dan diterima dengan mata uang yang berbeda. Oleh karena itu terjadi pertukaran atau perdagangan mata uang dalam jumlah yang besar setiap harinya untuk memenuhi kebutuhan perusahaan yang melakukan kegiatan ekspor dan impor ini.


·         Investor Individu

Investor individu juga ikut bermain disini. Hal ini dikarenakan karena kemudahannya. Saat ini dengan kecanggihan teknologi, setiap individu bisa melakukan perdagangan valuta asing secara langsung secara online lewat computer yang terhubung ke jaringan internet selama 24 jam setiap hari (Sabtu/Minggu). Perkembangan ini tentu sangat menggembirakan kita semua, sehingga kita bisa langsung terjun dan berinvestasi di forex trading secara online dimanapun kita berada dengan jaringan internet.
 

Author

Written by Admin

Aliquam molestie ligula vitae nunc lobortis dictum varius tellus porttitor. Suspendisse vehicula diam a ligula malesuada a pellentesque turpis facilisis. Vestibulum a urna elit. Nulla bibendum dolor suscipit tortor euismod eu laoreet odio facilisis.

2 comments:

  1. dengan volume trading yang semakin besar setiap tahunnya dan semakin canggih pula kemajuan teknologi yang mendukung trading, maka ketertarikan trader pada bisnis ini semakin besar, seperti juga dengam trading di OctaFx yang bisa dilakukan dengan meta trader mobile secara nyaman

    ReplyDelete
  2. Potensi dari bisnis forex semakin berkembang melihat banyaknya trader yang tertarik untuk memulai trading forex. Virtual forex

    ReplyDelete